Universitas Bunda Mulia Raih Akreditasi Unggul Institusi Dari BAN-PT
Britanasional – Universitas Bunda Mulia (UBM) tahun ini meraih Akreditasi Unggul Institusi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Dengan prestasi tersebut, UBM merupakan satu dari 45 kampus swasta di Indonesia yang mendapatkan peringkat akreditasi unggul, dari sekitar empat ribu perguruan tinggi swasta yang melaksanakan pengajaran. Keputusan dari BAN-PT tersebut tertuang dalam SK Nomor 268/SK/BAN-PT/Ak/PT/III/2024.
Rektor Universitas Bunda Mulia Doddy Surja Bajuadji mengaku senang dan menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh sivitas akademika UBM yang telah memberikan dukungan penuh. “Terima kasih pula untuk yayasan dan seluruh Biemers (panggilan untuk karyawan, mahasiswa dan alumni) yang telah memberikan kontribusi terbaiknya, juga kepada mitra industri dan semua pihak yang terlibat dan membantu keberhasilan UBM mendapatkan peringkat akreditasi tertinggi ini,” ujarnya, Senin (25/3).
Doddy menambahkan pencapaian peringkat akreditasi unggul institusi ini sekaligus menjadi motivasi bagi UBM untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan pelayanannya. Selain itu UBM juga bertekad terus berkontribusi dalam memajukan pendidikan di Indonesia.
Akreditasi Unggul Institusi itu diperoleh UBM melalui serangkaian proses akreditasi dan penilaian lapangan yang dilakukan oleh asesor BAN-PT secara ketat. Penilaian itu meliputi visitasi, justifikasi dokumen, serta wawancara dengan semua stakeholder sivitas akademika di kampus Ancol, Jakarta Utara. Untuk diketahui UBM kini memiliki dua kampus yakni di Ancol dan kampus Serpong di kawasan Alam Sutra, Kota Tangerang.
Pencapaian tersebut merupakan hasil dari penilaian berbagai aspek, termasuk visi, misi, tujuan dan sasaran. Juga aspek tata pamong, kepemimpinan, dan sistem pengelolaan, sumber daya manusia, kurikulum, pembelajaran, kemahasiswaan, suasana akademik. Tak kalah pentingnya aspek penelitian, pengabdian kepada masyarakat, kerjasama, sarana dan prasarana serta pembiayaan.
“Kami percaya bahwa dengan meraih peringkat akreditasi unggul ini, UBM semakin dipercaya oleh masyarakat dan menjadi pilihan utama bagi calon mahasiswa yang ingin menempuh pendidikan tinggi yang berkualitas,” kata Direktur Pemasaran Universitas Bunda Mulia, Young Dame R Napitupulu.
Young Dame menambahkan persiapan matang telah dilakukan oleh pihak UBM selama setahun lebih saat proses akreditasi. Semua aspek persyaratan dari BAN-PT untuk mendapatkan peringkat akreditasi unggul akhirnya dinyatakan terpenuhi.
Dia menambahkan UBM yang didirikan pada 2003 tersebut akan terus berkomitmen menghasilkan sarjana-sarjana unggul berdaya saing global dan siap bekerja serta mengisi kebutuhan industri ke depannya. UBM membuktikan hal itu dengan membuka program studi strata satu (S1) yang dibutuhkan saat ini seperti Bisnis Digital, Data Science dan Desain Interaktif yang dapat menjadi pilihan siswa untuk memastikan keberhasilan masa depannya.
Universitas Bunda Mulia juga menyediakan program studi S1 unggulan lainnya seperti Manajemen, Akuntansi, Hospitality dan Pariwisata, Ilmu Komunikasi, Bahasa Inggris, Bahasa Mandarin, Psikologi, Desain Komunikasi Visual, Informatika, Sistem Informasi dan Bunda Mulia Long Distance Learning untuk program Akuntansi dan Manajemen serta Program Pascasarjana Magister Manajemen dan Magister Ilmu Komunikasi.(*)